Friday 17 April 2015

Merawat Cooker Hood Di Rumah

Cooker hood yang terpasang di kitchen sangat berguna untuk menarik asap kotor yang datang dari proses masak. Keberadaannya sangat penting agar asap beracun dari sisa pembakaran kompor atau uap akibat memasak tidak terhirup oleh kita. Selain itu, dapat membantu menyegarkan udara kitchen yang tidak memiliki ventilasi udara cukup.

Ada 4 jenis penghisap asap dilihat dari bentuk dan penempatannya yaitu :
1. Island Hood, penghisap asap bercerobong di saluran pembuangannya dan diletakkan ditengah ruangan yang ditempel di langit-langit ruangan.
2.  Slim Line Hood, penghisap asap berbentuk tipis dan tidak mempunyai cerobong pengeluaran.
3.  Sliding hood, penghisap asap yang cara mengaktifkannya dengan menggeser panel.
4.  Chimey Hood, penghisap asap dengan cerobong asap yang diletakkan di dinding rumah.

Karena fungsinya yang cukup vital itu, maka kondisinya harus dijaga dan dirawat. Ini penting,. Selain agar kinerjanya tetap maksimal, perawatan juga akan membuat perangkat dapur ini makin awet.

Cara membersihkannya cukup mudah yaitu setelah selesai masak, dianjurkan untuk segera membersihkan badan cooker hood. Sebab,  minyak dan uap air yang menempel di permukaan, selain tidak sedap dipandang, makin lama merusak badan cooker hood. Cara membersihkannya sangat mudah yaitu dengan menggunakan sabun colek atau cair dan dengan kain halus kering.

Selain itu, membersihkan filter karbon. Karena bagian ini berfungsi sebagai penyaring udara kotor hasil proses memasak. Filter ini cepat kotor. Cara membersihkannya dengan menyemprot, menggosok dengan sikat halus, serta mencucinya, tergantung jenis bahan filter. Pembersihan ini sebaiknya 1-2 kali setahun atau tergantung pemakaian.

Bila filter sudah tidak layak karena sering dicuci, maka harus diganti. Karena bila filter tidak layak, maka alat penghisap asap ini tidak bisa berfungsi dengan baik.

Khusus untuk cooker hood model cerobong, sebaiknya sisa pembuangan di luar rumah ditutup dengan kasa nyamuk. Tujuannya untuk mencegah partikel dari luar masuk ke dalam cerobong.

No comments:

Post a Comment